Pada hari Senin tanggal 10 Juli 2023, sekira pukul 10.00 WITA bertempat di Aula Kejaksaan Negeri Tojo Una-Una telah dilaksanakan Rapat Forum Koordinasi Pengawasan dan Pemeriksaan Kepatuhan Tahap I Tahun 2023 yang dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Tojo Una – Una Suwirjo, S.H.,M.H. selaku Ketua Forum Koordinasi Pengawasan dan Pemeriksaan Kepatuhan Kabupaten Tojo Una – Una
Adapun hadir dalam kegiatan tersebut yakni:
• Kepala BPJS Kesehatan Cabang Luwuk beserta jajarannya
• Kepala BPJS Kesehatan Kabupaten Tojo Una – Una beserta jajarannya
• Kepala DPMPTSP Kabupaten Tojo Una – Una
• Kepala Bidang Ketenagakerjaan Kabupaten Tojo Una – Una diwakili oleh Kabid Ketenagakerjaan Disnakertrans Kabupaten Tojo Una – Una.
• Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Negeri Tojo Una – Una
• Jaksa Pengacara Negara Kejaksaan Negeri Tojo Una – Una
